Anda pasti pernah mengambil foto diri sendiri dengan kamera handphone lalu mengunggah foto itu ke Facebook, Twitter, Instagram, atau media sosial lainnya. Foto diri semacam ini disebut dengan kata “Selfie”.
Istilah “Selfie” dipopulerkan oleh fotografer yang juga designer, Jim Krause, pada pertengahan tahun 2000-an. Awalnya kata ini populer di kalangan orang-orang muda saja, kini kata selfie telah menjadi populer di berbagai kalangan dan menjadi “Top 10 buzzwords” versi majalah Time tahun 2012.
Pose-pose selfie biasanya adalah wajah close-up dengan bibir monyong (duck lips), lidah yang menjulur, mata yang sedang mengerling, dan jari yang membentuk lambang peace. Banyak yang memanfaatkan cermin untuk mengambil foto selfie, yang paling sering digunakan adalah cermin kamar mandi. Banyak juga yang mengambil selfie high angle, di angle ini biasanya lengan kita terlihat di foto.
Perkembangan handphone berkamera dan media sosial mendorong orang menjadi narsis. Narsis berbeda dengan percaya diri. Narsis adalah istilah untuk orang yang menyukai image dirinya sendiri seperti melihat dirinya di cermin atau foto. Narsis juga menggambarkan keegoisan, kesombongan, dan kebanggaan diri. Sebagian orang lebih suka selfie daripada difoto oleh orang lain, karena dengan melakukan selfie mereka lebih merasa bebas bergaya tanpa dilihat oleh orang lain. Ini menunjukkan bahwa orang yang sering mengunggah foto selfie belum tentu orang yang percaya diri.
Selfie adalah ekspresi diri untuk menunjukkan pada orang lain siapa Anda. Kebanyakan orang hanya ingin menampilkan sisi terbaiknya saja. Itulah mengapa orang membuat banyak foto selfie tapi hanya akan mengunggah foto yang dirasa paling baik, paling cantik atau ganteng. Selfie bukan hanya menjangkiti orang-orang biasa, selebritis pun senang menggunggah foto selfie, seperti Justin Bieber, Rihanna, dan Kim Kardashian.
Remaja mengunggah foto selfie untuk mencari pembuktian diri. Mereka ingin mendapatkan penilaian positif dari komen-komen atau like yang mereka dapatkan. Ketika dia tidak mendapat respon positif harga dirinya bisa merosot. Sebaliknya, harga diri akan meningkat jika mendapatkan banyak respon positif. Hal inilah yang menyebabkan seseorang kecanduan selfie. Apakah Anda termasuk orang yang kecanduan selfie?? 😀
Featured pic monalisa meme
Baca juga:
Bikin Foto Hot Selfie, Salahkah??
*
Suka artikel ini? Silakan bagikan:
Leave A Reply