Sebelumnya saya sudah pernah menulis tentang cara melakukan pernikahan di Singapura. Kali ini saya akan berbagi pengalaman mengenai cara mengurus pernikahan WNI dengan WNA secara Islam resmi di Indonesia.
Sebenarnya kami sudah menikah di Singapura, karena saya urgent harus secepatnya mendapatkan izin menetap di Singapura. Sedangkan untuk melakukan pernikahan di Indonesia terlalu lama menunggu selesainya semua dokumen yang diminta oleh KUA. Pernikahan kami di Singapura tidak kami laporkan ke kedutaan atau catatan sipil, jadi status kami di Indonesia tetap single. Hal ini kami lakukan agar suami saya tetap bisa mendapatkan CNI (kadang disebut surat izin menikah atau surat single) dari kedubes Prancis di Jakarta agar kami bisa menikah lagi di Indonesia.
Persyaratan atau dokumen yang diperlukan untuk menikah di KUA sama untuk WNA dari negara mana pun. Waktu yang dibutuhkan untuk mengurus dokumen berbeda bagi tiap pasangan. Tergantung pasangan kita dari negara mana karena aturan kedutaan asing dan cara kerja mereka berbeda-beda. Sebagai gambaran umum langkah-langkah dan dokumen apa saja yang harus disiapkan, silakan membaca tulisan saya dengan teliti ya! π
LANGKAH-LANGKAH DAN DOKUMEN UNTUK DAFTAR NIKAH DENGAN WNA DI KUA
1. Dokumen awal yang harus Anda urus adalah surat N1, N2, dan N4. Caranya:
- Datangi ketua RT di wilayah Anda untuk meminta surat keterangan belum menikah dan surat pengantar untuk kelurahan. Surat-surat tersebut harus ditandatangani dan distempel oleh ketua RT dan RW.
- Bawa surat-surat tersebut ke Kelurahan dengan melampirkan fotokopi KTP, akte kelahiran, dan kartu keluarga. Setelah itu kelurahan akan mengeluarkan surat N1, N2, dan N4
- Bawa Surat N1, N2, dan N4 ke kantor kecamatan untuk mendapatkan tandatangan dan stempel Camat.
2. Selanjutnya Anda ke KUA, dokumen yang perlu disiapkan sebagai berikut:
Dari pihak WNI:
1. Surat keterangan belum/tidak menikah yang ditandatangani oleh RT dan RW
2. Formulir N1, N2, dan N4 dari Kelurahan dan Kecamatan
3. Formulir N3 dari KUA (N3 adalah surat persetujuan mempelai yang harus ditandatangani oleh kedua mempelai)
3. Fotokopi KTP
4. Akta Kelahiran
5. Kartu Keluarga
6. KTP orang tua
7. Buku nikah orang tua (jika Anda adalah anak pertama)
8. Data 2 orang saksi pernikahan (saya hanya memberikan 2 nama saja tanpa fotokopi identitas)
9. Pasfoto 2Γ3 (4 lembar) dan 4Γ6 (4 lembar)
10. Bukti pembayaran PBB (Pajak Bumi Bangunan) terakhir
11. Prenup (jika ada). Jika pernikahan memakai Prenup nanti keterangan Prenup ditulis di buku nikah.
Dari pihak WNA:
1. CNI dari kedutaan pasangan (cara mendapatkan CNI dijelaskan di bawah)
2. Fotokopi akta kelahiran (yang asli nanti diserahkan ke kedutaan)
3. Fotokopi kartu identitas (KTP) pasangan
4. Fotokopi paspor
5. Surat keterangan domisili (menyatakan alamat calon pasangan tinggal/menetap saat ini)
6. Pasfoto 2Γ3 (4 lembar) dan 4Γ6 (4 lembar)
7. Surat keterangan mualaf jika agama sebelumnya bukan Islam. Baca: Prosedur Mualaf WNA di Indonesia
Semua dokumen yang tidak berbahasa Indonesia harus diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia oleh penerjemah tersumpah. Saat itu saya hanya menerjemahkan akte kelahiran pasangan saya saja, karena CNI dari kedutaan Prancis dikeluarkan dalam dua bahasa (Prancis dan Indonesia). Untungnya KUA tidak meminta terjemahan kartu identitas (KTP Prancis) dan paspor.
Penghulu yang akan menikahkan kami sempat meminta Surat Keterangan Lapor Diri (SKLD) WNA dari kepolisian. Sebenarnya SKLD sudah tidak perlu, karena sudah tidak diberlakukan lagi sesuai dengan Surat Perintah Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Nomor : SPRIN/2471/XII/2013 Tgl 23 Desember 2013 tentang Penghentian Surat Keterangan Lapor Diri. Berlaku efektif mulai 1 Januari 2014. Namun tidak semua KUA mengetahui hal ini. Sebaiknya Anda membawa print artikel penghapusan SKLD sebagai bukti.
Anda jangan pernah memberikan dokumen asli kepada KUA, misalnya prenup asli atau surat mualaf asli. Anda cukup memberikan fotokopi semua dokumen yang diminta. Dokumen asli dibawa hanya untuk diperlihatkan kepada petugas KUA.
Dokumen untuk Mendapatkan CNI dari Kedutaan Asing
Secara umum persyaratan di kedutaan Asing mana pun hampir sama. Berikut ini saya share pengalaman dari kedutaan Prancis.
Dokumen WN Prancis yang diminta kedutaan:
1. Akta kelahiran terbaru (asli)
Akta kelahiran WN Prancis bentuknya tidak sama dengan akta kelahiran Indonesia, dan tidak dipegang sendiri oleh orang yang bersangkutan. Pasangan Anda harus meminta salinan akta kelahiran terbaru dari negaranya. Masa berlaku salinan akta kelahiran hanya tiga bulan saja. Jadi setelah menerima salinan akta kelahiran, Anda harus segera mengurus pernikahan sebelum masa berlakunya habis. Waktu itu pasangan saya meminta akta kelahirannya ke negara Prancis secara online, lalu dikirimkan ke alamat kami melalui pos. Proses dari meminta hingga akta sampai ke tangan memakan waktu kurang lebih sebulan.
2. Fotokopi kartu identitas (KTP) Prancis
3. Fotokopi paspor
4. Bukti tempat tinggal/surat domisili (bisa berupa fotokopi tagihan telepon/listrik).
Waktu itu pasangan saya memakai surat keterangan kerja dari kantornya yang mencantumkan alamat kantor dan alamat tempat tinggal (karena pasangan saya tinggal di apartemen sewa, jadi tagihan telepon dan listrik atas nama landlord).
5. Formulir dari kedutaan Prancis
Formulir ini bisa diminta lewat E-Mail ke kedutaan. Formulir harus diisi dan ditandatangani kedua calon pengantin.
Dokumen WNI yang diminta kedutaan Prancis:
1. Akta kelahiran asli dan fotokopi
2. Fotokopi KTP
3. Fotokopi surat N1, N2 dan N4 dari Kelurahan
4. Fotokopi Prenup (jika ada)
Semua dokumen di atas saya serahkan sendiri ke kedubes Prancis di Jakarta setelah membuat janji dengan pihak kedutaan melalui E-mail.
Proses untuk mendapatkan surat izin menikah yang dikeluarkan oleh kedubes Prancis memang cukup menyita waktu. Penyebabnya karena WN Prancis yang akan menikah data-data serta fotonya akan diumumkan/dipajang di balai kota Prancis. Lamanya pengumuman sekitar sebulan. Jika tidak ada komplain dari siapa pun maka surat izin menikah baru bisa diproses. Jika calon kita bertempat tinggal di luar Prancis maka yang mengeluarkan surat izin menikah adalah kedutaan Prancis yang ada di negara tempatnya menetap. Pengumuman di kedubes lebih singkat (hanya 2 minggu saja) dibandingkan jika melakukan pengumuman di negara Prancis. Surat izin menikah berlaku selama tiga bulan saja.
Sebaiknya Anda membuat fotokopi semua dokumen sebelum diserahkan kepada kedutaan, karena nantinya kedutaan tidak akan mengembalikan dokumen yang telah masuk.
Saya tidak di-interview oleh pihak kedutaan seperti yang sering saya dengar dari pasangan campuran yang akan menikah. Apa sebabnya saya juga tidak tahu. π Setelah semua dokumen di atas diterima oleh kedutaan, Anda harus menunggu sampai surat izin menikah pasangan Anda keluar. Biasanya memakan waktu sampai 2 bulan. Anda akan dihubungi oleh pihak kedutaan jika suratnya sudah bisa diambil.
Biaya pernikahan KUA
Sesuai dengan peraturan terbaru yaitu PP No. 48 Tahun 2014 yang berlaku mulai 7 Juli 2014 adalah Rp. 0 (nol) alias gratis untuk pernikahan pada jam kerja di dalam kantor KUA. Jika pernikahan dilakukan di luar kantor KUA atau di luar jam kerja KUA maka biayanya adalah Rp. 600.000 (enam ratus ribu rupiah). Biaya tersebut masuk ke dalam kas negara. KUA sudah tidak boleh menerima pembayaran langsung dari calon pengantin. Anda bisa membayar melalui bank yang telah ditunjuk, yaitu:
- Bank Mandiri : Nomor Rekening: 1030006226746.
- Bank BNI : Nomor Rekening: 0346138083.
- Bank BRI : Nomor Rekening: 023001002788304.
Bukti pembayaran/transfer biaya nikah diserahkan ke KUA, jangan lupa membuat fotokopinya. Saat saya memasukkan dokumen ke KUA saya sertakan print artikel mengenai peraturan biaya nikah di atas tumpukan dokumen saya. Jadi pihak KUA tahu bahwa saya tidak bisa dibohongi. Saya tidak bertanya berapa biaya yang harus saya bayar, tapi langsung bilang: βUang pembayaran nikah saya transfer ke Bank Rp. 600.000 kan??β
Saya sering mendengar banyak pasangan campuran yang akan menikah dimintai uang yang sangat besar (antara 2 – 15 juta) oleh KUA atau Catatan Sipil. Saya cukup beruntung karena tidak mengalami hal tersebut. Padahal saya sudah menyimpan 3 nomor HP pengaduan Gubenur Ahok hahahaaa… π
Setelah menikah dan mendapatkan buku nikah dari KUA, Anda tidak perlu melapor ke kantor catatan sipil karena menikah di KUA sudah tercatat oleh negara. Catatan sipil hanya untuk melaporkan pernikahan non-Muslim atau pernikahan yang dilakukan di luar negeri.
Agar pernikahan juga tercatat dan diakui oleh negara pasangan Anda, segeralah melaporkan pernikahan KUA ke kedutaan negara pasangan Anda. Caranya bisa dibaca di sini.
Semoga tulisan saya ini bisa membantu mereka yang akan menikah secara Islam dengan WNA khususnya Prancis.
Salam cinta,
Desi Sachiko
Baca juga:
Menikah di Singapura; Itβs So Simple!
Cara Legalisasi dan Pelaporan Pernikahan ke Kedubes Asing
Mau Menikah dengan WNA? Buat Prenup!
Prosedur Mualaf WNA di Indonesia
Cara Mengurus Visa Schengen
* * *
Suka artikel ini? Silakan bagikan:
115 Comments
Terima kasih, artikelnya sangat bermanfaat untuk saya.
Pasangan saya adalah laki-laki WN Prancis. Kami berencana untuk menikah walaupun belum bisa kami tetapkan kapan.
Walaupun begitu, artikel ini cukup dapat memberikan gambaran prosedur yang harus kami tempuh.
Halo Suci,
Senang jika postingan saya ini bisa membantu π
Halo mbak,, sya juga uda baca mengenai artikelmu untuk menikah di singapura.
Yang ingin saya tanyakan, kami ingin melakukan pernikahan catatan sipil yang artinya kami mempertahankan keyakinan masing2.. karna setelah menikah saya yg akan ikut suami ke negara asal di kroasia.
Syarat untuk menikah catatan sipil yg paling simple di negara mana mb?? Untuk singapura, kalo harus stay disana 2 minggu terlalu lama dan makan biaya juga.
Rencananya setelah menikah catatan sipil akan sya daftarkan di indo, syarat2nya apa aja yah.. mohon info yah mb
Thanks before
Terima kasih artikel ini berguna sekali sbg bahan tambahan informasi bagi aku dan pasangan wn perancis yg insya Allah menikah desember ini. doakan yaaa π
Halo Ibu Desi,
Nama saya Wenly, saya akan menikah dengan WN perancis. Apakah saya boleh bertanya lebih tentang pernikahan antara WNI dan WN perancis? Sebelumnya saya ucapkan terima kasih π
Silahkan bertanya di sini π
terimakasih banget mbak Desi utk info bermanfaatnya. sedang cari2 info ttg persyaratan yg di butuhkan kalo menikah dengan WNA..ada info kalo dg warga Jerman ga ya? thx a lot
Persyaratan yang diminta KUA sama untuk semua WNA dari negara manapun.
Slamat siang mbak.sy org indonesia.pacar sy warga Francis dan bekerja di Singapore.kamibrencana akan menikah secara Islam di indonesia.untuk mengurus CNI apakah di kedutaan Francis di Jakarta? Dan apakah saya bisa mewakili pacar saya untuk isi formulir dan mengantar dokument2 di butuhkan ke kedutaan? Mhn infonya mbak.tq sblmnya
Mba saya mau bertanya, saya masih bingung dengan cara mendapatkan CNI. Kebetulan saya akan melangsungkan pernikahan secara agama pada bulan ini dan kita berdua masih bingung dengan persyaratan itu.
Saya membaca beberapa artikel tentang cara mendapatkan CNI di kedutaan, kebetulan calon suami saya berasal dari inggris. Tapi dia masih bingung dengan cara mendapatkan CNI. Karena jika di inggris CNI tidak ada tapi yang ada itu Affidavit. Berhubung calon suami saya tidak bisa datang ke kedutaan disana, karena dia bekerja di spanyol dan kedutaan hanya bekerja smpai hari jumat. Tidak ada waktu libur.
Beberapa artikel mengatakan untuk mendptkan CNI di kedutaan inggris disni itu, calon suami saya perlu membuat janji ke kedutaan inggris yang ada dijakarta dan setlah itu akan ada waktu yang ditentukan untuk bertemu. Apakah calon suami saya perlu membawa dokumen yang mba desi katkan di web?
Dan apakah saya perlu ikut juga datang ke kedutaan?
Yang saya bingung, apakah sebelum saya datang ke kedutaan inggris dengan calon suami saya, apakah saya perlu mempersiapkan dokumen pernikahan di sini? Atau kita mendapatkan CNI terlebih dahulu lalu kita mendaftarkan pernikahan di KUA?
Jadi mana dulu mba yang perlu saya lakukan? Maaf saya sangat bingung
Hi Ka Desi,
Saya dengan Sari, pertama tama thank you so much for your informations.
Saya saat ini akan mulai pengurusan untuk pernikahan dengan WNA.
Kami beda agama jadi pernikahan akan dilangsungkan di Singapore atau Pune (India, tempat asal calon suami saya)
Saya punya pertanyaan ka yang mungkin kakak berkenan jawab.
1. Baiknya kami menikah di singapore atau di tempat asal calon suami ?
2. Apa saya bisa mendaftarkan pernikahan saya nantinya di catatan sipil jakarta ?
3. Untuk postnup apakah pengurusannya sama dengan prenup ?
Saya dapat informasi yang cukup relevan dan akurat dari tulisan kakak. terima kasih sebelumnya.
salam indonesia,
Sari
Salam kenal mbak.
Senang dng postingannya.
Tentang surat keterangan domisili yg diminta KUA untuk WNA, apakah yg dimaksud surat keterangan tempat tinggal asal WNA? Apakah bisa pakai bukti copy tagihan telpon/listrik ya?
Surat keterangan domisili adalah keterangan tempat tinggal WNA pada saat sekarang. Pasangan saya WNA Prancis yg kerja di Singapura, jadi kami memakai surat keterangan dari kantor yg menerangkan tempat kerja dan alamat tempat tinggal. Kebetulan KUA tidak masalah kami pakai surat itu.
Coba tanya KUA tempat kamu urus pernikahan, surat domisili yg mereka minta seperti apa. Seharusnya pakai tagihan telpon/listrik boleh asal atas nama calon suami.
Hallo Mba Desi salam kenal ya….
untuk artikel nya ngebantu banget neh,
yang mau saya tanyakan :
– Cara legalisasi dan pelaporan ke dubes asing nya ga bisa di buka alias eror mba,
– kalo minta surat izin menikah dari kedubes yang ada di prancis langgsung itu bisa ga mba karna calon saya juga dari sana asal nya mba.
salam
Amelia
Postingan cara legalisasi bisa dibuka kok, coba klik di sini https://www.desisachiko.com/2014/10/18/cara-legalisasi-dan-pelaporan-pernikahan-ke-kedubes-asing/
Kalo menikah di Indonesia harus minta surat izin nikah ke kedutaan negara calon suami di Indonesia. Nanti kedutaan di sini yg meminta suratnya ke negara calon kamu.
Hi mba Desi,
Makasih untuk jawaban yang kemarin dan cepet banget ngejawab nya .
Sekarang aku mau tanya alamat Duta Besar Perancis yang mengurus surat izin nikah di KUA itu dimana ya mba.
Salam
Amelia
Kedubes Prancis di Jakarta, Jalan MH. Thamrin No. 20 sebelah gedung Sarinah.
Dear Mba Desi,
Artikel mba sangat bermanfaat. Yang ingin saya tanyakan adalah pernyataan terakhir mba tentang “Setelah menikah dan mendapatkan buku nikah dari KUA, Anda tidak perlu melapor lagi ke kantor catatan sipil karena menikah di KUA sudah otomatis tercatat di catatan sipil. Yang harus Anda lakukan adalah melaporkan pernikahan tersebut ke kedutaan negara suami agar pernikahan kita juga tercatat dan diakui oleh negara suami”. Berarti sudah tidak perlu meminta semacam akta pernikahan ke catatan sipil ya?
Selain itu, adakah syarat untuk calon suami WNA harus tinggal di Indonesia dari H-10? Karena ada salah satu info yang saya terima bahwa untuk calon suami wna juga disyaratkan untuk menyertakan fc VISA, sedangkan proses pendaftaran di KUA selambatnya H-10.
Terima kasih.
Hanya pernikahan agama non-Islam yang harus dilaporkan ke catatan sipil, karena agama selain Islam tidak memiliki KUA. Akta pernikahan catatan sipil itu adalah “buku nikah” (bukti nikah) orang non-Islam di Indonesia.
WNA tidak perlu tinggal di Indonesia terlebih dahulu, bisa datang dekat tanggal nikah saja. Saya dulu tidak menyertakan fotokopi visa karena memang tidak diminta oleh KUA. Lagipula syarat lapor diri WNA sudah ditiadakan.
Hai mba apa kabar?
Saya ayu dari bekasi. Saya mengalami hal ini barusan saya bertujuan untuk menikah debgan laki2 berkewarganegaraan amerika dan berencana untuk menetap dan menjadi WNI. Ketika saya mengurus surat nikah dikelurahan pengurus minta biaya sebesar 11juta rupiah untuk pernikahan dengan orang asing
Hai Ayu,
Ngeselin banget tuh orang KUA-nya! Tidak ada perbedaan biaya nikah antara sesama WNI atau WNI dengan WNA. Saya dulu hanya bayar 600ribu rupiah saja sesuai dengan PP No. 48 Tahun 2014 yang berlaku mulai 7 Juli 2014. Pembayarannya juga disetor ke rekening kas pemerintah bukan dikasih ke orang KUA.
Bilang saja kamu hanya mau bayar sesuai dengan peraturan pemerintah. Kalau perlu kamu lapor ke pejabat yang lebih berwenang di atas KUA.
Kak.. Terimkasih untuk artikelnya. Ini membantu sekali. Tapi saya sendiri masih punya banyak pertanyaan..karena jujur saya masih kurang mengerti untuk pengurusan ViSA dan lainnya. Jd ceritanya saya punya kenalan orang Kashmir… India. Kami menjakin hubungan hanya by online WA dan sbg. Krena dia masih blm lulus kuliahnya jd dia blm bisa kesini. Tp kita punya rencana ingin ke jenjang lbh serius, dan dia pgn dateng ke Indo stelah dia lulus. Dia jg blm bgitu mengerti bagaimana prosesnya buat dpt visa dn bagimana buat ijin tinggal jika nanti ingin mengurus pernikahan. Maaf sebelumnya.. Bisakah dijelaskan proses awalnya.. Dan Visa apa yg msti digunakan??dan kira2 brapa biaya yg dibutuhkan. Terimakasih kakak. Kalau boleh saya minta Contact nya dunk. Biar bisa tanya2 lbh jelas.. Hehhe.. Maaf…
Dear mba desi,
Terimakasih untuk postingan nya yang banyak memberi info..
ada yang saya ingin tanyakan, saya posisi di jakarta, mempunyai pacar di perancis sebagai pelajar dan bekerja juga bila saya ingin menyusul ke perancis dan melangsungkan pernikahan di perancis apakah bisa?karena kerja pacar saya tidak bisa cuti..
terimakasih mba desi..
Dear mba desi, artikelnya bermanfaat banget, aku mau tanya2 seputar pengurusan izin dari kepolisian. jadi sudah tidak berlaku ya mbak? kebetulan saya baru dapet info kalau saya mau menikah dengan wna harus melapor, kemarin ayah saya mendatangi kantor polisi daerah tempat saya akan melangsungkan pernikahan. dan saya dikenai biaya untuk perizinannya, dan nanti akan ada beberapa anggota polisi yang berjaga di hari resepsi saya. apakah prosedurnya memang seperti itu mbak? mohon pencerahannya, terima kasih.
Hai Soraya,
Saya dulu gak pake Surat Keterangan Lapor Diri (SKLD) WNA dari kepolisian. Saya bilang ke pihak KUA bahwa SKLD sudah tidak diberlakukan lagi sesuai dengan Surat Perintah Kepala Kepolisian Negara RI No. SPRIN/2471/XII/2013, dan pihak KUA tidak banyak tanya. Jadi lapor diri berlaku untuk WNA yang akan menetap di Indonesia saja. Saya sempat datang juga ke polsek setempat untuk tanya tentang lapor nikah, eh polisi yang saya tanya malah gak tau apa-apa, katanya belum pernah ngurusin pelaporan WNA.
Kenapa ada biaya perizinan segala ya? Seperti mau menyelenggarakan konser artis di lapangan bola aja. Saya dulu gak ada polisi yang jaga macam itu, cuma pake petugas keamanan kampung aja yang dikasih uang keamanan seiklasnya (saya bikin resepsi di rumah).
Hai mba Desi, saya mau tanya, saya berencana menikah dg WN Amerika, persyaratan apa yang harus dilengkapi oleh pasangan saya disana sebelum dia ke Indonesia dan apakah memang lebih mudah untuk menikah di Singapura?
Apakah saya harus tanya terlebih dahulu ke KUA setempat persyaratan apa yg diperlukan?
Persyaratan untuk KUA sudah saya tulis di atas. Seharusnya semua KUA punya persyaratan yang sama. Silahkan tanya langsung ke KUA kalau takut ada persyaratan yang berubah. Jadi calon suami harus melengkapi apa yang diminta oleh KUA.
hai mbak. Trmkasih atas postingan yg sgt berguna .
sy mau bertanya beberapa hal ni.
sy ingin mlangsungkan pernikahn dlm waktu dekat ini Dg WN malaysia. Dan akan melaksanakan akad di malaysia.
1) berapa lama waktu pengurusan surat2 di kua?
2)apkah cpp nya mesti hadir dlm mngurus surat2 tsb?
CCP itu apa ya? Kalau waktu pengurusan surat-surat tergantung cara kerja petugas KUA di masing-masing wilayah, ada yang cepat dan ada yang lama. Kalau saya cuma sehari, karena datang ke KUA sudah bawa dokumen lengkap. Kebetulan petugasnya juga ada di tempat.
Mb. Desi yang baik,
Saya mau tanya bbrp hal. Contoh kasus: klu saya sudah menikah dg WNA US di Indonesia, lalu langsung ikut suami ke US:
1. Apa saja yg harus disiapkan untuk apply visa ke US? baik dari pihak saya dan dari pihak suami?
2. Apk. dari pihak saya/suami yg menyertakan fc tabungan? Klu iya brp jumlah minimum tabungan tsb?
3. Apakah waktu apply visa ke US (saat foto) boleh pakai jilbab lengkap (apk. harus kelihatan telinga/garis rambut)?
4. Kira2 butuh waktu berapa lama sampai visa tsb turun?
Terimakasih atas perhatian dan jawabannya. π
Kalo untuk WN USA saya kurang tahu, takut salah kasih info. Lebih baik tanya ke kedutaan USA saja, bisa cek di website-nya.
Hello mba desi saya sudah baca semua blog mba saya ingin banget konsul dengan mba saya sudah coba inbox mba di fb tp blom respon …apa ada email yg bs saya hubungi mba? Ato fb aj yaa mba tlg d bls inboxnya
hi mba, saya mau tanya, sebelumnya terima kasih atas postingan di atas yang sangat membantu.
saya mau tanya, setelah menikah, bagaimana cara membuat visa independent untuk suami agar setiap kali datang ke indonesia tidak perlu apply visa lagi ?
terima kasih
hi mbak desi….how are u.
salam kenal ea….
aku mo nanya ni misal kan aku kan kerja di hongkong.trus cowok ku di France.
trus kalau ngurus nikah nya apa cowok ku harus bolak balik ke indonesia ea untuk ngurus semua itu.jadi apa cowok ku pertama visit my home trus langsung ke jakarta ngurus pernikahan kami di kedubes.
trus nunggu lagi satu bulan sampai 2 bulan baru dapat surat izin dari France.apa cowok ku selama nunggu proses harus balik ke france ea
Mba Desi, apakah pada saat memasukkan dokumen untuk surat nikah pasangan saya harus ikut? Atau bisa saya urus sendiri semuanya tanpa kehadiran pasangan saya?
Rani,
Calon suami gak perlu ikut, asalkan semua dokumen dari pihak suami lengkap seperti yang disyaratkan oleh KUA. Calon suami bisa datang saat menikah saja.
Halo mba sebelumnya aku mau tanya,
Apakah untuk WNI yg sudah diatas 21 tahun harus mencantumkan surat orang tua? Apabila orang tua tidak setuju, apakah kami tetap bisa melangsungkan pernikahan di KUA secara sah? Karena saya baca juga, surat N5 orang tua hanya berlaku untuk WNI yg berumur dibawah 21 tahun. Mohon infonya mba, thanks
Halo Putri,
Surat orang tua yang dimaksud tersebut adalah persetujuan orang tua dalam arti orang tua mengizinkan dan bertanggung jawab atas terjadinya pernikahan anaknya yang belum dewasa. Dalam hukum negara batasan seseorang dianggap dewasa adalah 21 tahun. Seseorang yang berusia 21 tahun sudah bertanggung jawab secara hukum negara atas dirinya sendiri dan tidak dapat dilindungi oleh orang tua jika terjadi pelanggaran pidana atau perdata.
Hal ini berbeda dengan persetujuan orang tua dalam hukum agama. Dalam Islam persetujuan atau restu orang tua (ayah) bagi wanita adalah wajib, karena dalam Islam yang menikahkan wanita adalah ayahnya. Penghulu hanyalah βjuru catatβ atau catatan sipil. Jadi pernikahan tanpa persetujuan atau kehadiran ayah tidak sah secara hukum Islam. Ayah bisa digantikan oleh wali apabila ayah si wanita sudah meninggal, atau hidup namun tidak diketahui keberadaannya, atau agamanya bukan Islam.
Kak ….maaf …itu nunggu proses nikah smpek berapa bulan bisa kembali ke negara suami …suami ada ditaiwan …
Pertanyaannya tidak jelas. Maksudnya dari daftar KUA sampai nikah? Kalo daftar sih bisa hari ini nikah minggu depan, tergantung jadwal KUA nya penuh gak. Yang lama kan menyiapkan semua dokumen yang diperlukan. Tiap orang tidak sama waktunya tergantung keadaan. Saat daftar KUA semua dokumen harus sudah siap.
mb ayu yg baik ..
slama proses pernikahan
berapa lamakah kita akan mendapat buku akta nikah yg sudah di legalisir sehingga suami bisa proses visa sevepatnya untuk membawa istri ke negaranya?
Ayu itu siapa ya??
Mba desi…untuk mencari tahu biaya pindah kewarganegaraan itu dimana? Karena kemaren teman saya bertanya ke kantor kanwil bali biayanya 50 juta. Padahal saya baca di internet ada keterangan 5 juta tapi postingan 2014. Apa tahun 2015 ini meningkat 10x lipat. Mohon bantuannya ya mba. Terima kasih
Halo Indah,
Setahu saya biaya menjadi WNI 50 juta berdasarkan PP No. 45 Tahun 2014. Biaya 50 juta berlaku bagi WNA dewasa yang ingin menjadi WNI. Namun untuk WNA di bawah 18 tahun yang salah satu orang tuanya WNI hanya membayar 1 juta untuk menjadi WNI.
Dear mbak desi.
Saya sudah menikah secara civil dengan istri saya yang berkewarganegaraan rumania di rumania. Karna saya muslim kami berencana untuk menikah di kua di indonesia. Apa masih harus minta cni ke kedutaan rumania? Dan cni kan artinya keterangan belum menikah. Sementara kami sudah sah pernikahan di rumania. Tolong advicenya mbak. Terima kasih
Hai mas Herry,
Surat keterangan belum nikah (single) itu wajib, diminta KUA dan Departemen Agama (saat melegalisasi buku nikah). Jadi kalau mas mau nikah di KUA sepertinya sudah tidak bisa, kecuali nikah secara agama saja (siri).
dear mas herry, bagaimana caranya menikah dengan WNA? boleh bagi pengalaman nya π makasih
email saya riyanhiedayat@gmail.com
Dear Mbak Desi,
Apakah kita perlu menerjemahkan semua dokumen WNI yang diminta kedutaan calon suami ke dalam bahasa yang bersangkutan? Terima kasih, Mbak.
Dulu sih saya gak menerjemahkan apa-apa langsung kasih apa adanya ke kedutaan Prancis. Tiap kedutaan bisa memiliki aturan yang berbeda, silahkan ditanyakan ke kedutaan calon suami apa saja yang perlu diterjemahkan.
Hi mbak Desi, kalau semua surat nikah udah beres di KUA ataupun di Kantor catatan sipil,,, terus kita harus mengurus surat apalagi ya?
surat-surat atau visa apa yang dibutuhkan setelah nikah dan mau tinggal di negara WNA?
terima kasih sebelum dan sesudahnya π
Kalau nikah melalui KUA tidak perlu lapor lagi ke catatan sipil Indonesia. Untuk tinggal di negara suami harus ada izin tinggal khusus, dan tiap negara punya atauran yang berbeda. Yang pasti pernikahan di Indonesia harus tercatat dulu di negara suami. Biasanya untuk tinggal di luar negeri harus lulus tes bahasa nasional di negara yang bersangkutan.
Selamat malam mbak desi,
Saya mau tanya nih, untuk dokumen persyaratannya harus di terjemahkan kedalam bahasa indonesia gak ya ?
Trims
Kalau surat izin menikah dari kedutaan Prancis kebetulan keluar dalam dua bahasa (Prancis dan Indonesia). Dokumen lain tidak ada yang saya terjemahkan. Kadang tergantung KUA-nya juga, ada yang minta diterjemahkan ada yang tidak.
hi mbak desi.
saya mau tanya, kalo calon suami saya (warga jerman) sudah masuk Islam tapi tidak punya seetifikat muslim gimana?
apa harus datang ke masjid yg bs memberi seetifikat utk proses masuk islam lagi dan meminta sertifikat?
apa harus di Indonesia atau bisa dilakukan di jerman?
karna kalau harus menunggu dia ke Indonesia nanti waktunya mepet.
Kalau nikah melalui KUA wajib ada surat keterangan beragama Islam. Nanti surat itu juga akan diminta oleh departemen agama. Surat keterangan beragama Islam bisa dari luar negeri, nanti diterjemahkan saja ke dalam bahasa Indonesia.
Hi mbak Desi. Saya mau tanya. Jika calon suami yg WN Kanada akan pindah tinggal di USA berarti dia harus minta surat keterangan single dari kedubes Kanada di USA gitu ya? Atau dari kedubes Kanada di Jakarta? Terima kasih banyak sebelum dan sesudahnya
Hai Umi,
Maksudnya mau nikah di Indonesia? Kalo iya, mbak umi yang minta surat izin nikah ke kedubes Kanada di Jakarta.
Hai Mba Desi,Saya mau Tanya donk,calon suami saya WN jerman kalo mau minta Surat ijin menikah di kedubes indo kita datang langsung atau bikin janji via email dulu ya?thanks,salam kenal.
Hai Rianti,
Kalau saya dulu sih bikin janji dulu takutnya pas datang orang yang bagian konsulat sedang tidak ada. Setahu saya kalau kedutaan Jerman bisa bikin janji online.
Berarti saya harus hubungi bagian konsulatnya via tlp dulu ya utk tanya2 dokumen yg d perlukan baru saya bikin janji dng membawa dokumen yg d perlu kah?maaf byk nanya soalnya masih awam hehehe
Lebih baik telepon atau email kedutaan, daripada bolak-balik. Biasanya kedutaan tidak mau menerima tamu tanpa perjanjian.
Salam kenal mba Desi..
mau tanya mba,jadi kalau calon saya tinggal di prancis harus minta surat izin nikah dari walikota prancis ya?ga bisa minta di kedubes prancis di indonesia?
Nikahnya di mana? Kalau di indonesia minta suratnya ke kedutaan. KUA minta surat dari kedutaan bukan dari negara prancis. Nanti kedutaan yang urus ke prancis.
untuk semua negara berarti KUA akan minta surat izin nikah dari keduataan yang ada di indonesia ya mba?
Iya, untuk semua negara KUA minta surat izin nikah yg dikeluarkan oleh kedutaan. Kedutaan akan mengeluarkan surat tersebut setelah melalui proses yg sesuai dengan aturan mereka. Kedutaan Prancis akan mengontak pihak berwenang urusan pernikahan di Prancis jika calon suami tinggal di Prancis. Jika calon suami tidak tinggal di Prancis maka kedutaan Prancis di Jakarta akan mengontak kedutaan Prancis di negara tempat calon suami menetap.
ooohhh…baru ngerti sekarang,hehehe
makasi ya mba desi sudah membantu,,kapan-kapan boleh yaa saya tanya-tanya lagi π
merci..merci..
Terima kasih mba Desi artikelnya sangat bermanfaat. Dan cukup jelas.
alhamdulillah ssngat bermanfaat sekali bagi Kami kami calon suami WNA.,trimksih banyak mbak Desi smg kebaikannya memberkahi rumhtangga mbak sekeluarga.amin.
salam bersaudara.
Allah bless to you and to all
Hallo mbak desi.. gini mbak saya mau tanya. Calon suami saya orang China. Semua dokumen di terjemahkan di notaris atau di kedutaan indonesia yang ada di China ? Lalu, setelah semua dokumen selesai perlu di bawa ke kedutaan indonesia yg ada di China untuk pengesahan atau tidak ? Makasih mbak desi..
Hi Mba Desi, terima kasih atas information yg sangat berguna ini. Saya ada beberapa pertanyaan Mba:
– Waktu Mba Desi menikah di Indonesia, calon suami domisili di mana? Surat keterangan domisili untuk WNA dari mana? Saya berencana untuk menikah dengan pasangan saya yang berdomisili di Singapura.
– Berapa lama kira-kira proses legalisir di ketiga kementrian setelah menikah?
– Ke kedutaan Prancis mana suami Mba Desi melaporkan setelah menikah? Kedubes di tempat domisili atau di Indonesia?
Terima kasih banyak atas perhatiannya dan bantuannya Mba.
Salam,
Dian
Suami saya berdomisili di Singapura. Surat keterangan domisili yang dipakai waktu itu cuma keterangan masih bekerja dari perusahaan. Kebetulan KUA mau terima surat itu, yang penting ada bukti dia tinggal di mana. Surat domisili bisa pakai kartu dari kedutaan kalo calon suami kamu terdaftar di kedutaannya di singapura.
Proses legalisir sudah saya tulis di sini https://www.desisachiko.com/2014/10/18/cara-legalisasi-dan-pelaporan-pernikahan-ke-kedubes-asing/
Lapor nikah ke kedutaan di tempat pernikahan terjadi.
Hi Mbak Desi,
Mohon infonya.. Saya berencana menikah dengan WNA Jerman dan menikah di Jerman. Alkhamdulillah dia bersedia untuk convert tapi pernikahan kami di Jerman nanti di Catatan Sipil ( tidak secara Islam ). Apakah setelah kami menikah terus pulang ke Indonesia, pernikahan kami bisa di registrasikan di KUA?
Terima kasih sebelumnya.
Semua pernikahan yang dilakukan di luar negeri, baik itu nikah sipil maupun nikah agama (Islam, Katolik, dll) dilaporkannya ke catatan sipil Indonesia BUKAN ke KUA. KUA hanya untuk pernikahan Islam yang dilakukan dalam wilayah Indonesia saja. Pernikahan hanya bisa dilakukan satu kali saja, jadi kalau sudah menikah di luar negeri tidak bisa lagi menikah di Indonesia dan sebaliknya. Kecuali kedua negara tidak mengetahui sudah ada pernikahan. Baca: https://www.desisachiko.com/2015/07/25/pilih-nikah-agama-atau-nikah-sipil/
Mba sy mw tx nich klw mw buat pernikahanx di ngar lain,hrus gmn crax.n persyaratanx ap2 je?
Hi mb. Artikelnya bermanfaat sekali. Sy mau tanya UU perihal pernikahan wni dan wna supaya tdk sampai berujung pada kecurangan dlm adminiatrasi pembayarannya. Dan apakah harus mengurus di kantor pusat jakarta sedang sy domisili di surabaya
UU dalam hal apa? Kalau soal pembayaran administrasi biasanya ada peraturannya di KUA atau catatan sipil.
Salam kenal mba desi… InshaAllah saya ada rencana menikah dengan WNA Australia. Saya boleh minta direct contact mba desi ga buat tanya2. Terima kasih mba
Halo mbak, salam kenal ya….
Saya mau tanya beberapa hal. Saya akan menikah dengan WN Peru. Saya sedang mengurus pernikahan, dan KUA meminta saya untuk membuat surat dari catatan sipil dan dari kepolisian. Saya baca tentang SKLD sudah tidak berlaku lagi, tapi kenapa mereka meminta ya? Terus kalau surat dari Capil itu untuk apa ya?
Thanks,
Surat dari catatan sipil itu surat apa? KUA tidak ada urusan dengan catatan sipil. SKLD memang sudah tidak berlalu tapi di beberapa KUA mereka kurang update dan tetap meminta SKLD.
Mbk aku berencana menikah dengan laki2 dari negara bahrein dan inshallah akan menikah di indonesia tapi aku bingung lebih baik menikah di KUA apa di kedutaan mbk mohon di kasih tau dan terima kasih mbk sebelumnya
Saya mau nanya mba desi..klo sy mau menikah dgn WNA..tp status sy janda..apa hrs ada srt janda..trus sy jg gak punya akte kelahiran..karna dlu orng tua sy nikah siri..gmn carany ya mba
Buat dulu akta kelahiran, bisa kok untuk anak dari pernikahan siri. Nanti di akta hanya tertulis nama ibu saja karena tidak ada surat nikah, jadi secara hukum nama ayah tidak bisa dicantumkan. Karena mbak sudah dewasa nanti pembuatan akta harus lewat keputusan pengadilan dulu baru diurus di catatan sipil. Untuk syarat-syarat pembuatan akta lahir mbak bisa googling atau tanya ke catatan sipil. Surat cerai diperlukan jika mbak dulu menikah secara resmi.
Halo mba salam kenal ya…
Saya mau menikah dengan warga negara perancis juga tapi masih bingung karna dia earth army apa di perancis ada nikah kantor sama seperti tentara di indonesia?
Waduh kalo nikah milier saya gak tahu… Kebetulan gak punya teman army juga di prancis.
Salam kenal mbak desi
Q brncana Mau mnikah dg laki” Dr negara swiss tp blm tau kapan karena q masih bingung APA saja document yg perlu Saya siapkan dg artikel mbak desi ini q jd sdikit tau apa sj yg di perlukan,
Mbak desi bisakah mbak desi ngasih q direct contact ato email buat Tanya” siapa tau nnti ada sesuatu yg q fahami mkasih sbelumnya
Assalamualaikum mba.. atrikelnya sangat membantu sy..yg sangat kebingungan mau nikah sama warga negara asing..
Mba kalau bisa si mba aq butuh bantuan mba aq mau banyak tanya2.. wktu aq udh ga banyak dlm wktu 3 bulan sj sy hru selesaikan syarat2 nikah in calon aku dr bangladesh mba.. smntara aq bingung apa yg harus aku buat.. dgn bca atrikelnya mba aq sedikit tau.. tp aq pengen tanya2 lgi sm mba..kalau bisa mba
Bisa share lebih banyak lagi ga sama mba desi lewat email atau contaknya mba desi kalau mba berkenan membantu si mba..
Takutnya jd ganggu hari2nya mba desi…
Mba.. Saya akan menikah dg WNA asal India. Dan setelah menikah saya akan ikut suami yg kerja di Dubai. ApaKah, ada hal-hal yg bersangkutan dg pajak/cukai yang harus saya bayar?
Ass. Mba Desy ni Qu Tuti… Qu ada rencana nikah sama WNA dr Nepal… Qu janda ditinggal mati…terus persaratannya apa aja Y… Saat ini buat ganti dokumen aja contohnya ganti status di I-Ktp aja pormulir lg kosong, baru ada lagi blangko sekitar bulan oktober… Sedangkan Sy harus secepatnya pergi ke Nepal… Tapi untuk ganti Kartu keluarga supaya Sy bisa jadi kepala keluarga itu bisa… Gimana juga Sy buat ngurus keperluan dokumen2 dan paspor buat bisa nikah di Nepal tempat calon Sy tinggal… Mksh Yba Desy…
Hallo Mbk desy, terima kasih atas artikel y byk membantu
Saya cumn mw nanya, waktu ngurus’ document d kedutaan Indonesian dan KUA ..kita bisa pergi sendiri/ harus sm calon suami,
Sblm y saya ucapkn terima kasih
Hello mbak desi π
Salam kenal.
Sya rahma, mau nnya klau calon suami dri wn mesir dan kmi mlngsungkan prnikahan d indo, stelah itu sya akan mnetap dngara suami, kira” ap syrat dan brapa biaya untuk itu?
Trima ksih bnyak mbak.
Selamat sore.saya punya kerabat org WNA( Malaysia) mau nikah sama org wni. Tetapi WNA sudah punya istri apakah persyaratan nya untuk WNA biar bisa nikah sama org wni? Apakah surat keterangan bahwa istri pertamanya setuju. Itu bisa tidak buat nikah secara negara.terima kasih
Hai mbk desi,
Salam kenal,
Aq rencana menikah dgn WNA Amerika,
Dia Tentara Amerika yg sedang Dinas di Syria,
Kami rencana menikah dlm waktu dekat ini,
Sya mau tanya,
Lebih sulit mna proses Menikah nya antara WNA sipil dan Tentara WNA?
Biasa nya proses brp lama?
And apa kah saya harus ke kedutaan Amerika dgn dia atau saya sendiri?
Thank u.
terima kasih atas info ny mbak..
saya mau nanya : klo pacar kita WNA dan mau menikah di indonesia, perlu berkas-berkas apa ya..???
Salam kenal mba desi,
Ada rencana menikah di Indonesia, dan calon suami berkewarganegaraan India bekerja di Madinah, setelah menikah ada rencana akan menetap di Madinah.
Dokomen apa saja tuk persyaratan pernikahan campuran ini dan persyaratan lain untuk tinggal di negara orang…Terima Kasih.
Hallo mbak desy. Aku msh bingung nich, rencanany aku mau nikah bln 2 thn dpn,trs sblm nikah apakah saya harus daftar k kedutaan indonesia Klu saya mau nikah Ama WNA??? Krn aq Msh bngun Ada tmn yg blng, gk prlu daftar k kedutaan?? Mksh bnyak sebelumny mbak.
Dear Mbak Desi..
Terimakasih sekali untuk infonya, sangat membantu sekali.. kami yang tadinya sekeluarga ruwet nanya2, jadi terbantu setelah membaca postingan mbak ^_^ Semoga kebaikan mbak mendapat pahala berlipat untuk mbak dan keluarga..
Mba desi numpang nanya. Masa harus pake surat nikah ortu? Ortuku nikan siri tapi mereka masuk kk. Gimana ini jadi ga ada surat nikahnya….
hallo mba desi..artikelnya sangat bermanfaat..
mba saya mau tanya2 teman dari pacar saya WNA yaman ingin menikah dg kekasihnya dari malaysia..dan nikahnya di indonesia..bisa kah mba? agak ribet menurut saya WNA malaysia dan yaman ingin menikah di indonesia dan ingin dapat license dari indonesia…
Halo Desi.. (nggak suka dipanggil mbak/kak kan?)
Artikelnya jelas banget mbak..
Oh ya, untuk mengurus di kedutaan Perancis sbkm nikah, diperlukan Akta Kelahiran Asli dan fotocopy.
Akta kelahiran asli tidak diserahkan kan Des? Hanya untuk diperlihatkan saja kan?
Salam kenal desi,
Aku Mau menikah Dengan seorang wanita dari greece yunani.
Apa persyaratnya sama spt yg dijelaskan diatas juga mba?
Trus kalau sdh menikah, apa pasangan kita perlu mengurus visa khusus u dapat tinggal di indonesia?
pada umumnya persyaratan sama, asalkan menikah dengan WNA persyaratan di atas sudah lengkap. namun karena calon istri untuk menikah membutuhkan wali, maka KUA akan bertanya adakah keluarga yang beragama Islam. jika tidak ada, maka anda bisa mengajukan kepada Kepala KUA setempat untuk menjadi wali hakim pernikahan anda. itu sih yang membedakan dengan mbak Desi
Dear mba desy
Artikel mba ini sangat membantu saya saat ini.
Terima kasih atas sharing nya, saat ini saya berencana nikah dengan wna dari singapur pd bulan maret 4, 2017. Semua proses dok persyaratan sdh selesai, ttpi pada saat daftar ke kua saya diminta bayar 5jt karena saya nikah dg org asing, mereka blg untuk biaya operasional, saat ini saya sdg uruskan karena indikasi pungli dan sdh konsul by phone dengan pihak ombudsman, juga dengan pihak depag setempat, agar pungli itu dpt ditindak lanjuti, mohon doanya lancar dan saya sgt setuju hal2 seperti ini, kita sbg masyarakat bertindak tegas dan jangan takut selama alur kita jelas dan benar.
Dan yg saya mau tanyakan mba, karena kami brrdua menikah dg status divorce, surat akta cerai asli kami dan dokumen lain yg asli kami semua dmnta oleh kua, sementara saya baca di artikel mba jangan memberikan dokumen asli nya ke pihak KUA, penjelasan mba desy akan sangat membantu saya, saya ucapkan terima kasih sebelumnya
Salam
Lia kania
untuk akta cerai memang akan diminta oleh KUA setempat
hy des, thank you so much for this best article
sangat membantu untuk aku dan pasangan WN aku, mau nanya
kalo dy tinggal di Perancis tapi dy bukan asli Perancis, nnti surat yang kami urus ke kedubes Perancis atau Kedubes negara asal si dia ?
hehe, thanks
terimakasih untuk pencerahanya,sya mau nikah rencana tahun 2018,calon istri sya WNA Rusia
Haii Mbak Desi,
Saya mau tanya klo menikah dengan WNA, apakah negara indonesia memeberikan passport untuk pasangan kita yang bernegara asing?
Assalamualaikum mba..saya warga indonesia yg insyaallah akan menukah dgn warga mlysia.rencana pernikahan kami akn di laksanakan di bln 5 thn 2917 dan tgl nya blm kami ketahui,sebab kami masih bingung untk mengurus2 persyaratan2 tersebut.tpi alhamdulillah setlah saya baca semua artkl yg mba berikan saya sdkit mengerti.sekali lgi trimksh mba. Semoga rencana baik kami berjalan dgn lancar amiin…
artikel ini sangat membantu kami menjelaskan ke khalayak umum tentang persyaratan nikah dengan WNA di KUA tempat kami bertugas. sebagai bahan perbandingan, silahkan kunjungi : http://kuakedungkandang.blogspot.co.id/2016/10/prosedur-pendaftaran-pernikahan-kantor.html
artikel mbak desi ini sangat bagus sekali. semoga bermanfaat
Hallo ka desi , saya baru beres urus menikah dengan warga TAIWAN . Untuk kartu keluarganya itu gmn ya ? Apakah masih satu dengan orang tua saya tapi berganti status nikah ? Apakah harus saya sendiri sebagai kepala keluarganya karna WNA tdk di cantumkan di KK . Saya setelah melahirkan berencana menetap kembali di taiwan . Thanks
Salam kenal
Desi,, bisa minta alamat email untuk formulir Pernikahan
Thanks a lot
Kalau berkenan bls ke email diandumartin8@gmail.com
Selamat sore mbak. Terima kasih atas tulisannya, sangat membantu.
Ada hal yang saya ingin tanyakan, calon istri saya wna jerman, sekarang sedang diurus surat2 nya pihak calon istri saya,
Lalu, butuh berapa lama ya mbak untuk menentukan tanggal pernikahan di kua nya. Dokumen2 yang di perlu kan akan lengkap dalam 1 bulan ini.
Terima kasih mbak, Mohon penjelasannya.
Mba…
Terimakasih… artikelnya sangat bermanfaat sekali.
Saya saat ini sedang mempersiapkan pernikahan dengan WNA asal Pakistan.
Mudah2an lancar dan indah pada waktunya ..
Salam kenal….
Mba desi, maaf saya mau tanya. Calon saya WN taiwan, kaami beencana menikah di KUA indonesia, jika sudah diakui tinggal ajukan ke KUA taiwan saja kan? Agar diakui d taiwan, jadi tidak perlu menikah lagi di taiwan
Salam kenal teman-teman, jika ada yang menikah atau calonnya WNA Yaman please inform me π